Kamis, 17 Juli 2014

PARADE COOKIES LEBARAN



Bismillah...

Postingan mendekati lebaran paling seru pasti tentang cookies. Ada satu teman lama saya yang tinggal di Banjarbaru, Kalsel ingin melihat beberapa sampel cookies yang unik dan baru. Karena katanya dia sudah bosan dengan cookies klasik yang banyak beredar di pasaran. Buat Ani, this is special for you...

VANILLA PEANUT COOKIES







Cookies ini juga sebenarnya request dari suami yang ingin dibuatkan cookies dengan potongan kacang mede dan bertabur chocochips. Cookies ini cocok juga sebagai pengisi toples saat lebaran nanti.


MILLO DOGGIE COOKIES

Cookies satu ini pasti sangat disukai anak-anak, karena bentuknya yang lucu mirip kepala doggie. Rasanya juga renyah dan coklat millo nya pun terasa enak.




Hiasan yang digunakan adalah coco crunch untuk telinga, meises coklat untuk mata dan chocochips untuk mulut. Lucu ya...


PIZZA COOKIES

Kalau kurang suka dengan yang manis-manis, cookies ini patut dicoba ya...karena tanpa gula sama sekali. Hanya menonjolkan rasa asin dan gurih dari pemakaian keju edam dalam adonan dan keju chedar sebagai taburannya. Selain itu aroma daun oregano membuat cookies ini seperti tiruan pizza yang sebenarnya.







COOKIES DONAT

Satu lagi cookies unik yang saya buat, bentuknya menyerupai donat mini akan tetapi renyah lho...ya iya lah karena ini adalah cookies. Dengan berbagai varian toping, membuat cookies ini sangat menarik. Cocok juga untuk sajian di hari lebaran nanti.










Berhubung saya masih sibuk menyiapkan pesanan kue lebaran, jadi maaf belum bisa share resep masing-masing cookies sekarang. Kapan-kapan insyaAllah akan saya tuliskan resepnya satu persatu. Jika ada yang tertarik, ditunggu ordernya di Fadila Cakes ya....


FRUITS CHESE PIE



Bismillah....

Sering saya melihat banyak resep tentang fruits pie. Rasanya ingin sekali membuat dan mencicipinya. Tapi sayangnya di kota kecil Sampit ini susah sekali mencari loyang pie besar yang bongkar pasang. Karena saking ngebet pingin buat, akhirnya saya terpaksa membeli loyang pie bongkar pasang secara online. He..he..modal banget ni..Alhamdulillah jadilah fruits chese pie ini.





Kulit pie yang renyah, cream cheese yang gurih lembut dan buah-buahan segar memang perpaduan yang sangat pas dan lezat pastinya.






Lain kali insyaAllah saya juga akan mencoba pie-pie yang lain. Tunggu posting selanjutnya ya...

ES PUDING CAMPUR



Bismillah...

Masih postingan tentang minuman segar untuk takjil buka puasa. Kali ini namanya es puding campur. Komposisinya terdiri dari buah-buahan segar dan puding coklat. Hmmmm....segar banget untuk berbuka puasa....





 Bagi anda yang ingin mencoba membuatnya, simak resepnya ya...

Bahan puding:
800 ml susu cair
1 bungkus agar-agar
50 gram gula pasir
100 gram coklat masak pekat

Bahan sirup :
500 ml air kelapa
100 ml sirup cocopandan
3 sdm susu kental manis

Bahan pelengkap :
500 gram es serut
200 gram kelapa muda, dikeruk panjang
200 gram melon, dikerok bulat
200 gram semangka, dikerok bulat
200 gram nata de coco

Cara Membuat :
1. Puding, campur susu, agar-agar dan gula. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Tambahkan coklat. Aduk hingga larut. Tuang ke dalam cetakan puding.
2. Sirup, campur semua bahan aduk rata.
3. Sajikan puding bersama pelengkap dan sirup.



Selama bulan puasa ini, saya selalu menyediakan minuman dengan tema es buah seperti ini. Karena selain sebagai minuman segar, sekaligus bisa mengkonsumsi buah sebagai sumber serat dan vitamin.
Selamat mencoba ya...

Selasa, 08 Juli 2014

BOLEN PISANG TANPA KORSVET



Bismillah,

Setiap kali melihat pisang raja di kota Sampit ini, saya selalu ingin membelinya. Soalnya pisang jenis ini termasuk langka disini, gak seperti di Jawa. Kemarin saya membeli pisang raja, ternyata setelah itu bingung juga mau dibuat apa. Kalau dimakan semua pasti gak habis dalam sehari sedangkan pisangnya sudah matang ntar bisa busuk lagi...Akhirnya setelah browsing di om google, saya tertarik membuat bolen pisang yang tanpa korsvet ini. Sebenarnya saya sudah sering melihat resepnya, tapi males eksekusinya karena membuat adonan kulitnya butuh kesabaran, he..he..



Kalau sebelumnya saya juga pernah membuat pisang molen tapi memakai kulit pastry, bolen pisang yang ini tidak menggunakan kulit pastry melainkan dari adonan tepung yang dibagi menjadi dua, satu bagian diberi minyak dan yang satunya lagi diberi air. Ternyata pisang bolen yang ini rasanya lebih enak, lembut, gurih dan ada sensasi renyah seperti memakai kulit pastri yang menggunakan korsvet atau mentega pastry.



Untuk isiannya, selain pisang raja juga saya beri keju batangan dan meises coklat. Sayangnya, pada saat proses pengovenan saya terlalu lama mengovennya, maklum sambil disambi memasak untuk berbuka puasa. Jadinya permukaan kulitnya agak retak-retak karena over baking. Tapi dari segi rasa tetap oke kok...

Setelah keesokan harinya ternyata tambah lembut. Jadi memang paling enak memakan bolen pisang ini setelah diinapkan sehari. Resepnya bisa dilihat di blognya Dapur Griya Khayangan. Makasih atas share resepnya ya mbak...

AYAM BAKAR SOLO



Bismillah,

Siapa sih yang gak suka dengan ayam bakar...pasti semua suka. Daripada beli mending kita coba bikin sendiri yuk...Beberapa hari yang lalu saya membuat ayam bakar menggunakan ayam kampung. Setelah cari resep disana-sini, akhirnya saya mencoba membuat ayam bakar solo. Ayam bakar yang ini termasuk sederhana bumbunya, seperti ayam panggang pada umumnya.






Saya tulis resepnya ya,

Bahan :
1 ekor ayam kampung, potong-potong sesuai selera
2 batang serai
3 lembar daun salam
4 cm lengkuas, dimemarkan
50 gram kecap manis
2 sdm gula merah
1 sdm air asam jawa, dari 1 sdt asam jawa larutkan dalam 2 sdm air
1 liter air kelapa
3 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus :
12 butir bawang merah
6 butir bawang putih
4 cm kunyit
3 cm jahe
5 butir kemiri, sangrai
1/4 sdt jinten
1 sdt ketumbar
1 sdm garam

Cara Membuat :
1. Panaskan minyak tumis bumbu halus, serai, lengkuas dan daun salam sampai harum. Masukkan ayam dan aduk sampai berubah warna.
2. Tambahkan kecap manis dan gula merah. Aduk rata. Tuang air kelapa. Masak hingga matang dan meresap.
3. Menjelang diangkat, masukkan air asam. Aduk rata.
4. Bakar ayam diatas bara api sampai harum.
5. Sajikan dengan sambal terasinya ya...




 Jika ada yang masih bingung mengapa merebus ayam menggunakan air kelapa, fungsi air kelapa adalah untuk membuat daging ayam lebih empuk jika dibanding dengan merebus menggunakan air biasa. Selain itu bumbu juga akan lebih meresap jika menggunakan air kelapa, jadi lebih nikmat rasa ayamnya lho...




Selamat mencoba ya....

ES KARAMEL CINCAU HITAM



Bismillah,

Kali ini saya akan posting salah satu minuman takjil untuk berbuka puasa yang saya beri nama es karamel cincau hitam. Selama beberapa hari di bulan Ramadhan ini saya selalu membuat takjil berupa minuman dingin salah satunya ya es ini...tapi fotonya seadanya banget ni...yang penting simak resepnya nanti ya...


 Rasa karamel dipadu dengan cincau hitam yang menyegarkan, membuat sajian takjil ini pas banget untuk penghilang dahaga setelah berpuasa. Ni dia resepnya ya...

Bahan :
200 gram cincau hitam
200 gram nata de coco
750 ml air kelapa muda

Bahan sirup karamel :
200 gram gula pasir
100 gram gula merah, disisir
200 ml air

Pelengkap :
Es batu secukupnya

Cara Membuat :
1. Sirup, gosongkan gula pasir dan gula merah, tapi jangan sampai gosong banget ya..sampai warna berubah coklat semua. Lalu tambahkan air, aduk sampai larut.
2. Campur semua bahan. tambahkan sirup kaamel. Aduk rata.
3. Sajikan bersama es batu.




Sejak bikin es ini, saya selalu stok nata de coco untuk membuat es yang lainnya. Jadi selamat mencoba ya...

Senin, 07 Juli 2014

KLAPERTART DURIAN LAGI....



Bismilllah....

Alhamdulillah beberapa hari yang lalu saya kembali mendapat order klapertart durian dari mbak Pamungkas dan bu Rendra. Untuk mbak Pamungkas ini adalah orderan klapertart durian yang kedua, sepertinya ketagihan ni....untuk takjil katanya. Makasih banyak ya atas oedernya di Fadila Cakes. Mumpung di Sampit masih musim durian, meskipun masih agak capek akhirnya saya bisa menyelesaikan pesanan...









Sebenarnya saya agak sedikit kecewa dengan klapertart yang ini, karena kebetulan dua buah durian yang saya beli ternyata rasanya kurang mantap. Menurut saya, membeli durian lokal itu seperti membeli kucing dalam karung he..he...meskipun sudah minta dipilihin ama yang jual, dan memang dari luar penampakannya bagus tapi ternyata setelah dibelah rasanya kurang mantap. Ini agak sedikit berpengaruh pada rasa klapertart yang pastinya duriannya kurang terasa. Untuk menyiasatinya, porsi durian saya tambahkan agak banyak dari resep semuala. Berharap klapertart duriannya tetap yummi...Semoga tidak mengecewakan pelanggan deh..

LONTONG SAYUR LODEH



Bismillah....

Postingan yang udah agak telat ni....karena beberapa hari ini rasanya kok males banget update blog. Tapi mudah-mudahan gak males menjalankan ibadah di bulan romadhon ya...Beberapa hari lalu untuk menu buka puasa saya memasak sayur lodeh. Gak tau kenapa kalau masak sayur lodeh begini, qo pengennya makannya sama lontong. Menurutku rasanya pas banget kalau sayur lodeh dimakan bersama lontong atau ketupat bukan nasi. Kita lihat yuk....





Sebagai pelengkapnya supaya tidak perlu bikin lauk lagi, saya tambahkan telur ayam dan telur puyuh di sayur lodehnya. Langsung aja saya share resepnya ya...

Bahan :
4 butir telur ayam, direbus kemudian goreng sebentar
10 butir telur puyuh, rebus dan goreng sebentar
1 ikat kacang panjang, potong sekitar 2 cm
1 buah labu siam ukuran sedang, potong korek api
3 buah tahu, dipotong dadu dan digoreng sampai berkulit
2 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
3 cm lengkuas, memarkan
1 liter santan
minyak goreng untuk menumis bumbu halus

Bumbu halus :
8 butir bawang merah
5 butir bawang putih
10 buah cabai rawit
3 buah cabai merah
1/2 sdt ketumbar
1/2 sdt terasi
5 butir ketumbar, sangrai
garam secukupnya
gula pasir secukupnya
bawang goreng untuk taburan
lontong atau ketupat untuk pelengkap

Cara Membuat :
1.  Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk dan lengkuas sampai wangi. Masukkan kacang panjang dan labu siam. Tumis sampai layu.
2. Masukkan santan, kemudian masukkan telur ayam, telur puyuh dan tahu.
3. Bumbui dengan garam dan gula pasir.
4. Masak sampai matang.
5. Sajikan dengan bawang goreng dan lontong.
 




Cukup mudah kan membuatnya, yang pasti sedap deh rasanya...Selamat mencoba ya..

Selasa, 01 Juli 2014

KLAPERTART DURIAN



Bismillah..

Hmmm...gak tau kenapa memasuki bulan ramadhan ini si durian muncul lagi deh di kota Sampit ini...Durian Kalimantan memang mantap....Kalau dulu disini pernah musim durian kasongan sekarang musim durian lamandau. Itu adalah nama daerah di pulau Kalimantan. Suamiku adalah salah satu penggila durian, pasti bakalan pesta durian lagi di rumah, batinku...dan ternyata benar. Suami beli durian lumayan banyak, akhirnya sebagian saya bikin aja olahan yang terkenal lezat itu, klapertart durian. Klapertart adalah makanan khas Manado Sulawesi Utara. Setelah browsing kesana sini, akhirnya saya dapatlah resep klapertart durian yang menurutku enak. Resepnya saya dapat dari blognya Siska Cake. Terimakasih mbak....klapertartnya enak dan pastinya halal karena tidak ada tambahan rhum.







Kalau dulu saya pernah membuat klapertart dengan tambahan tepung terigu dan cairannya hanya menggunakan susu cair biasa. Sedangkan klapy kali ini selain bahan utama  yaitu durian dan juga kelapa muda, tepungnya tidak memakai terigu tetapi tepung custard, dan tepung tepung maizena. Cairan yang digunakan pun tidak hanya susu cair tapi juga menggunakan fresh cream. Ternyata rasanya lebih legit...Ditambah lagi aroma kayu manis bubuk yang dipakai untuk taburan, benar-benar lezat. Cocok untuk takjil berbuka puasa ni....



Malamnya saya coba tawarkan ke customer setiaku bu Yadi, alhamdulillah kata beliau enak dan yummy...Besoknya teman ku mbak Pamungkas juga memesan, terima kasih ordernya ya mbak...





Jadi bagi anda yang tinggal di Sampit ingin mencicipi klapertart ini, ditunggu ordernya di Fadila Cakes ya....