Sabtu, 31 Mei 2014

Cake Lapis Kukus




Bismillah...

Suka dengan simple cake dan yang cerah-cerah, cake kukus ini bisa jadi salah satu alternatif cemilan lagi. Mudah dibuat dan rasanya lembut dan manisnya pas layaknya bolu kukus. Cake ini dibuat dengan empat lapis warna dan menggunakan loyang segitiga. Hmmm...baiklah kita lihat aja langsung resepnya ya..

Resep Cake Lapis Kukus untuk 1 loyang

 Bahan :
3 kuning telur
2 putih telur
115 gram gula pasir
1/2 sdt cake emulsifier
100 gram tepung terigu protein sedang (misal: segitiga)
35 ml santan kental dicampur dengan 35 ml air hangat
pewarna: rose, kuning, hijau dan coklat

Cara Membuat:
1. Panaskan panci atau dandang untuk mengukus dan bungkus tutupnya dengan serbet atau kain bersih agar air tidak menetes ke adonan.
2. Siapkan loyang segitiga, oles margarin tipis dan lapisi dengan kertas roti.
3. Kocok gula, telur dan emulsifier hingga kental dan mengembang.
4. Tambahkan tepung terigu, aduk rata perlahan
5. Tambahkan campuran santan, aduk rata.
6. Bagi adonan menjadi 4 bagian dan masing-masing beri pewarna 
7. Tuang adonan warna rose ke dalam loyang, kukus selama 7 menit selanjutnya tuang adonan warna hijau kukus kembali selama 7 menit, tuang kembali adonan warna kuning dan kukus kembali selama 7 menit
7. Terakhir tuang adonan warna coklat dan kukus kembali sampai matang kira-kira selama 20 menit. Angkat dan dinginkan.

Nah, mudah bukan...warnanya juga cantik. Anda pun bisa berkreasi dengan warna-warna lain sesuai selera. Selamat mencoba dan semoga sesuai dengan selera anda...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar